Label

Selasa, 11 September 2012

i do the best

Apa yang menjadi prinsip hidupku selama ini bahwa apapun yang aku kerjakan harus ku kerjakan dengan sebaik mungkin. aku tak pernah menuntut hasil yang luar biasa kalau usahaku hanya biasa-biasa saja. Ayahku selalu mengajarkan lakukan pekerjaanmu dengan sebaik-baiknya. jangan pernah mengeluh. jangan anggap dirimu rugi kalau bekerja. kalaupun usahamu tidak terbayar sekarang suatu saat usahamu itu akan kamu nikmati langsung maupun tidak langsung.
seperti halnya menanam mangga, mungkin akan butuh waktu 5 sampai 7 tahun untuk berbuah. namun itu tak akan lama kalau kita menikmati mengerjakannya. suatu saat kamu akan menikmati buahnya. kalaupun ternyata kamu tak bisa menikmatinya, anak cucumu yang akan menikmatinya dan kamu akan dikenang lama sebagai orang yang telah menanam pohon tersebut.
Aku selalu meyakinkan dalam diriku "always do the best", kemudian " Allah do the rest". kamu cukup melakukan yang terbaik, Allah yang akan melakukan sisanya. dalam arti Allah yang akan memberikan hasil untuk setiap usahamu. tidak selalu saat ini, mungkin suatu saat. dan aku percaya itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentnya dong... :)