Label

Minggu, 09 Juli 2017

"Jika semua harapan kita terwujud, kita takkan sadar bahwa kekecewaan menguatkan"


Kata kata itu sungguh sangat biasa, kamu hanya dapat menemukan kekuatannya ketika kamu pernah melewati tahap kekecewaan. Kekecewaan yang di timbulkan dari harapan kita yang terlalu besar namun kenyataan sangat jauh berbeda dari itu. Satu tahun ini saya mulai pelan pelan membatasi diri dari sosial media yang terlalu berlebihan. Kenapa? Karena saya takut menjadi orang yang kurang bersyukur.

Pada kenyataannya meskipun hidup saya biasa biasa saja banyak hal yang patut saya syukuri. Saya tak ingin mengingkari bahwa sayapun pernah mempertanyakan keadilan Tuhan. Di satu titik dalam hidup saya, saya pernah terlalu berbangga diri hingga sangat kaget ketika di timpa musibah. Di suatu titik dalam hidup saya, sayapun sering melakukan kesalahan besar yang sayangnya saya lakukan dengan kesadaran bahwa hal yang saya lakukan salah. Apakah saya menyesal? Sangat. Sayangnya saat itu saya merasa terlalu bersalah hingga penyesalanpun takkan memperbaiki apa apa. Saya kecewa tentu saja. Pada keadaan, pada nasib saya, pada beberapa orang, bahkan sampai pada takdir tuhan. Namun, pada akhirnya saya sadar satu satunya hal yg membuat kecewa adalah diri saya sendiri.
Saya mudah merelakan semuanya. Saya mudah memafkan keadaan dan orang lain, sayangnya tak mudah memaafkan diri sendiri. Semakin kuat saya mengingkari makin kuat penyesalan itu. Syukurlah pada akhirnya saya bisa mulai berdamai dengan diri sendiri. Dan itu sangat membantu. Berdamai dengan diri sendiri sangat menguatkan. Tidak mengenggam apapun, let it go klo di film frozen. :)
Pada akhirnya saya mulai kembali menemukan fokus saya, apa yang benar benar berarti dalam hidup saya. Dan saya sangat sangat bersyukur atas segala yang telah Allah beri. Yang jika saya ingat justru membuat saya malu. Allah terlalu baik pada saya hambanya yang sangat tidak taat... :'(. Di saat tergelap saya menemukan satu satunya pegangan, Allah SWT.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentnya dong... :)